Book Review: I'm Glad My Mom Died by Jennette McCurdy

May 24, 2024


Hal-yang menurut gue menarik dari buku ini:

- Judulnya yang cukup kontroversial

- Warna buku dan sampul yang sangat kontras dengan judulnya

Awalnya gue kayak kaget wow Sam Puckett wrote a book with a pretty controversial title??! Apalagi persepsi ibu yang selalu ditinggikan di masyarakat. Bisa-bisanya dia nulis judul seperti itu. Apa nggak takut dicap durhaka.

Waktu gue SMP-SMA, gue suka banget nonton acaranya Disney dan Nickleodeon. Gue bersyukur karena dulu bokap gue cukup mampu untuk langganan TV kabel karena dia sendiri juga suka nonton film, acara-acara adventure, horor, fauna, dan acara makan. 

Acara yang gue suka tonton di dua channel itu lumayan banyak dari Lizzie McGuire, That's So Raven, Hannah Montana, Drake & Josh, iCarly, dan masih banyak yang lainnya. Jennette McCurdy ini berperan sebagai Samantha Puckett, temennya Carly sebagai bintang utama yang diperankan oleh Miranda Cosgrove. Jujur dari semua acara itu, gue suka banget sama iCarly karena emang beneran kocak. Tapi gue nggak tau kalau ternyata dibalik itu semua, selama syuting Jennette cukup (atau sangat) tersiksa.

Buku ini menceritakan hubungan antara Jennette dengan ibunya Debra. Pada intinya, dia sama sekali tidak mengira kalau lagi di-abuse sama ibunya sendiri yang mengakibatkan gangguan makan anoreksia dan bulimia serta ketergantungan alkohol. Dan gangguan ini terus terjadi sama Jennette setelah ibunya meninggal dunia karena kanker. 

Gue menghabiskan dua hari untuk baca buku ini, jujur nggak nyangka bakal secepet itu karena isinya cukup mencengangkan. Sebelumnya gue memang udah nonton beberapa interviewnya dia di Youtube dan cukup bisa menerka secara garis besar, tapi gue nggak nyangka bakal separah itu. Bagaimana semua pengalamannya dari kecil sampai remaja bener-bener merusak hidupnya dia selama bertahun-tahun.

Alur bukunya seperti biasa diawali dari Jennette kecil sampe dia menginjak usia 20an. Terus dibagi menjadi 'Sebelum' sama 'Sesudah'. Dia juga nulisnya kayak diari jadi dari satu insiden ke insiden lainnya.

Jujur ada beberapa bagian yang gue nggak nyaman bacanya, terasa bener-bener personal dan private. Tapi mungkin dia ngerasa harus nulis itu sebagai part of therapy, so I get it.

Sepanjang gue baca, gue juga bingung ini ibunya sampai seperti ini pasti ada sebabnya. Terus pas gue baca lagi dan Jennette ngomongin soal neneknya baru gue paham dan mendapatkan kesan "oh pantesan".

Gue baca versi terjemahan yang dipublikasikan oleh Qantara simply yang versi asli lumayan mahal dan gue males baca e-booknya. Terjemahannya lumayan enak dibaca, tapi sayang banyak banget typonya. Mungkin karena dikejar deadline, tapi tetep aja terlalu banyak typo sampe gue mikir ini diedit ga sih 😁 But overall worth to buy, tapi sejujurnya kalau emang mampu beli mending langsung beli yang versi aslinya aja.

Buku ini juga udah wishlist dari lama, tapi ya karena itu tadi harganya lumayan buat gue. Tapi setelah gue nonton acara Discovery "Quiet on Set", gue semakin tertarik baca karena ada berhubungan satu sama lain.

Quiet on Set sendiri isinya wawancara mantan artis cilik Nickelodeon, termasuk ada Jennette juga walaupun cuma muncul sebentar. Gue sedih banget sih nontonnya karena mereka dulu bener-bener menghibur, tapi ternyata hampir semua dari mereka mengalami kejadian negatif. Salah satu pengalaman paling mengejutkan adalah Drake Bell dari serial "Drake & Josh" yang mengalami kekerasan seksual yang dilakukan oleh salah satu kru Nickelodeon. Asli gue merinding nontonnya. Dan pelakunya ini laki-laki juga btw. Setelah nonton, penjahat sesungguhnya menurut gue ya stasiun TV-nya karena mereka kayak bodo amat yang penting untung.🌸✨ capitalism ✨🌸


Sekarang ada reboot dari iCarly tapi tanpa Jennette. Dulu gue bertanya-tanya kenapa dia nggak ikut padahal termasuk bintang utamanya. Now I know why.

Semua ini membuat gue berpikir, apakah dunia artis anak-anak di Indonesia juga seperti ini dulu? Hmmm 🤔 Cuma kalau melihat mantan artis cilik sekarang kayaknya mereka baik-baik aja sih kebanyakan nggak kayak di Amerika. Jadi mungkin tidak separah di sana.

Sejujurnya nggak terlalu suka untuk ngasih rating terhadap buku karena subjektif. But I give this book 4.7 / 5 👌🏻 Sangat layak untuk dibaca dan dibeli tapi memang cukup berat, kalau bisa abis baca nonton yang lucu-lucu hehe.

 

 

Sumber foto:  

Sam Puckett: https://autos.yahoo.com/jennette-mccurdy-says-difficult-act-160000385.html

iCarly: https://people.com/icarly-cast-where-are-they-now-7568435

Debra & Jennette McCurdy: https://www.newsweek.com/jennette-mccurdy-breaks-down-asked-forgiven-mom-debra-red-table-talk-1741045

Quiet on Set: https://variety.com/2024/shopping/news/how-to-watch-quiet-on-set-the-dark-side-of-kids-tv-1235945142/

Drake Bell: https://www.latimes.com/entertainment-arts/tv/story/2024-04-07/quiet-on-set-documentary-nickelodeon-drake-bell-episode-5


You Might Also Like

0 comments